SMAMDELAGRES | Siswa SMA Muhammadiyah 8 Gresik (SMAMDELAGRES) Azizatun Nisa’ memiliki hobi yang cukup ekstrim di kalangan remaja seusianya. Ia menghabiskan waktu untuk memegang busur setiap dua kali dalam seminggu.

Remaja berhijab yang duduk di kelas XII ini mulai fokus menekuni olahraga panahan sejak di bangku kelas X, dengan mengikuti ekstrakurikuler panahan di SMAMDELAGRES.

“Di Sekolah ada kelonggaran untuk para siswa yang mengikuti ekstrakurikuler sekolah, biasanya kita latihan jam 2- sore hari,” ungkapnya, Selasa (3/11/23).

Nisa’ mengaku memanah cukup membutuhkan konsentasi ekstra sebab perlu mengkoordinasikan gerak seluruh bagian tubuh. Selain harus memiliki sikap mental, juga dibutuhkan intuisi yang kuat.

“Yang paling penting di kejelian mata, dan membaca angin,” terangnya.

Putri dari pasangan Bapak Mochammad Jais Effendi dan Ibu Wiwik itu bahkan telah mengikuti berbagai kejuaraan besar, seperti Porprov, Perlombaan piala Bupati Sidoarjo, dan Kejurnas. Hasil dari prestasinya membawa Nisa’ meraih beasiswa prestasi berupa gratis SPP selama 2 bulan.

“Yang terakhir meraih Juara 3 sesi 1 individu dan Juara 1 beregu Standart BOW U18 putri dalam ajang piala Komandan Korps Marinir di Sidoarjo kemarin,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *